SISWA KELAS 4 DAN 5 SD PIRING MURTIGADING, MELAKSANAKAN EKSKUL KARAWITAN DI BALDES SRIGADING

14 Oktober 2019 13:45:20 WIB

Senin 14 Oktober 2019, Siswa/i Kelas 4 dan 5 SD Piring Murtigading Sanden melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler Karawitan di Balai Desa Srigading Sanden Bantul.

Alat musik yang dimainkan diantaranya, bonang, demung, saron, peking, slenthem, petuk kenong, kendang, kempul dan gong. Namun untuk formasi karawitan lengkap, biasanya ditambah dengan siter, gambang, gender, dan rebab.

Menurut Wasinem, Kepala SDN Piring Murtigading Sanden Bantul kegiatan ekskul karawitan diadakan untuk menumbuhkan cinta budaya pada anak sejak dini.

Tidak mudah memang, menumbuhkan rasa cinta terhadap seni musik tradisional. Terlebih di tengah serangan seni musik moderen yang lebih marak di lingkungan masyarakat. Meski demikian, Para Siswa/i, mengaku tertarik dengan seni karawitan.(Michio)

Komentar atas SISWA KELAS 4 DAN 5 SD PIRING MURTIGADING, MELAKSANAKAN EKSKUL KARAWITAN DI BALDES SRIGADING

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

kalender


Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License